26 Januari 2013

Hidayat Nurwahid 'Perwajahan Sempurna' PKS

Dr. Hidayat Nur Wahid, MA.
Alih-alih tenggelam usai kekalahan di Pilkada DKI lalu, justru karir politik Dr Hidayat Nur Wahid (selanjutnya disingkat HNW) semakin moncer. Berawal dari rotasi beberapa posisi DPP dan DPR pusat, HNW diangkat menjadi ketua Fraksi PKS menggantikan Mustafa Kamal yang “turun” menjadi wakil. Dan seperti biasa di PKS, tidak ribut-ribut mengenai perubahan komposisi ini.
Setelah menjadi ketua Fraksi, HNW langsung “tancap gas”. Berbagai pernyataanya di media massa langsung menjadi santapan pers. Salah satunya adalah tentang dukungan penuh PKS terhadap eksistensi KPK. Seperti diketahui PKS sempat menjadi bulan-bulanan publik dengan pernyataan pembubaran KPK oleh Fahri Hamzah. Apapun alasannya, isu ini sempat menimbulkan keraguan publik terhadap niat baik PKS memberantas korupsi. Meski pada kenyataannya menurut survey ICW terakhir politisi PKS paling bersih dari urusan korupsi. Setelah pernyataan HNW , polemik ini selesai. Clear!
Ketika baru-baru ini banjir menerjang Jakarta, HNW dengan sigap langsung blusukan memasuki gang-gang sempit yang terkena banjir. HNW bahkan tidak segan-segan memasakkan sarapan untuk para pengungsi. Meski tidak diliput media nasional, sepak terjang HNW kembali mengingatkan orang pada sepak terjang PKS yang berbuah manis kemenangan mereka di DKI tahun 2004. Artinya wajah “peduli” yang selama ini sempat dianggap copot dari wajah PKS, kembali ditampilkan oleh HNW.
Ditunjuknya HNW sebagai ketua Fraksi yang mewakili wajah PKS, adalah pilihan tepat dan langkah yang cerdas. Paling tidak ada tiga alasan untuk ini :
Pertama, HNW adalah politisi yang memiliki track record politik bagus. Ketika menjabat ketua MPR, beliau menolak mobil mewah yang disediakan. HNW juga dekat dengan berbahgai kalangan. Sebagai kader Muhammadiyah HNW yang lulusan Gontor itu juga mengakrabi kalangan pesantren. HNW juga bersahabat dengan tokoh lintas agama bahkan memiliki jaringan sampai luar negeri. Artinya HNW mewakili wajah cendikiawan muslim Indonesia yang moderat.
Kedua, sebagai tokoh nasional HNW sangat akrab dengan kalangan wartawan. Meski tingkatan beliau tidak se “media darling” Jokowi atau Dahlan Iskan. Ini sangat dibutuhkan oleh PKS sendiri dalam menjual partainya ke masyarakat jelang Pemilu 2014.
Ketiga, untuk kalangan internal PKS sendiri tidak ada resistensi. Harus diakui di PKS banyak kepala yang memiliki kecenderungan berbagai perbedaan pemikiran. Meski kecenderungan ini tidak mengkristal menjadi faksi-faksi yang lumrah di partai-partai lain, tapi sedikit banyaknya berpengaruh terhdap laju mesin partai. Dengan tampilnya HNW, perbedaan itu menjadi satu. Tidak ada resistensi dan semua mendukung. Hal ini terbukti ketika pencalonan HNW yang terkesan mendadak di Pilkada DKI.
Terakhir dengan tampilnya (kembali) HNW sebagai wajah PKS, diharapkan dapat memuluskan target 3 besar partai dakwah ini di tahun 2014. Apakah akan terbukti? Kerja keras kader dan waktulah yang akan menjawabnya.

Oleh: Fanni Fathihah
Sumber: pkspiyungan.org

PKS Selenggarakan Silaturahim BCAD

Peserta menyanyikan lagu "Indonesia Raya"
Boyolali (24/1) -- Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS Boyolali mengadakan Silaturahim Bakal Calon Anggota Dewan (BCAD) PKS Boyolali Kamis, 24 januari 2013 bertempat di Aula markaz Dakwah DPD PKS Boyolali. Acara diikuti oleh sekitar 60 BCAD dan pengurus DPD PKS Boyolali. 

H. Syaifudin, S.Si memberikan pengarahan
Ketua DPD PKS Boyolali, H. Syaifudin, S.Si dalam sambutan sekaligus pengarahan kepada BCAD menyampaikan bahwa pemilu 2014 sudah semakin dekat sehingga persiapan sedini mungkin dari seluruh stake holder yang ada baik struktur, kader maupun BCAD mutlak dilakukan. Dalam forum ini beliau berharap agar terjadi sinergitas antara BCAD dengan struktur yang ada baik tingkat DPD, DPC maupun DPRa. 

"Saya berharap dalam forum ini terjalin komunikasi yang intensif antara BCAD dengan struktur sehingga semua solid bergerak untuk pemenangan pemilu 2014" Tandasnya.

Syaifudin juga kembali mengingatkan tentang target 8 kursi DPRD yang harus diraih PKS Boyolali dalam pemilun 2014.

Strategi pemenangan pemilu oleh ketua Bapilu, Tugiman, SP
Sementara itu Ketua Bapilu DPD PKS Boyolali, Tugiman, SP dalam pembekalannya kepada BCAD menyampaikan tentang strategi pemenangan yang harus dilakukan oleh BCAD dari sekarang. Dengan adanya pembekalan ini diharapkan BCAD mempunyai langkah yang jelas atau road map menuju pemenangan pemilu 2014. 

Disela -sela acara, digelar Focuss Group Discussion (FGD) dengan tema "Boyolali, antara harapan dan tantangan" dengan menghadirkan praktisi dan pemerhati Boyolali sebagai pembicara. FGD ini sebagai Brainstorming bagi  BCAD dan pengurus DPD sehingga terbuka wawasannya tentang Boyolali.

19 Januari 2013

Banjir dan Kepedulian PKS

Banjir, sebuah musibah yang mungkin sangat dihindari oleh banyak orang di Indonesia ini, seakan sudah menjadi musibah musiman bagi sebagian kota – kota besar di Indonesia. Setiap musim hujan tiba, maka bersamaan dengan itu banjir pun datang, tentunya dengan intensitas masing – masing. Dan di awal tahun 2013 ini, publik kembali di ramaikan kembali dengan berita banjir besar yang melanda berbagai kota – kota besar di tanah air, seperti Semarang dan Jakarta. Bahkan, bisa di bilang banjir untuk edisi kali ini bagi Jakarta menjadi yang terparah dibanding yang sebelumnya. Beberapa data dari media menyebutkan bahwa Banjir di Jakarta ini merupakan yang terparah, sampai – sampai Bundaran HI terlihat seperti kolam susu coklat raksasa, atau kompleks Istana Negara yang kebanjiran, sehingga hal tersebut membuat Pak presiden sampai menunda pertemuannya dengan Tamu dari Argentina.

Well, membincangkan tentang Banjir di Jakarta, memang menjadi satu hal yang bisa  dibilang hukum sebab akibat. Banyak faktor tentunya yang menyebabkan banjir di Jakarta ini terkesan sebagai sebuah peristiwa yang pasti terjadi dimasa tertentu dan tidak pernah mendapatkan sebuah penanganan brilian. Bahkan kata yang paling ekstrim untuk menggambarkan banjir di Jakarta adalah sebuah kiamat kecil yang terus terjadi berulang  – ulang di Ibukota Negara ini.

Banyak hal yang sudah di upayakan untuk menangani kasus banjir yang terjadi ini, akan tetapi sepertinya usaha – usaha tersebut jauh panggang dari api, sangat sulit, sehingga tiap ada kampanye pemilihan Gubernur DKI, permasalahan yang di pertanyakan kepada calon Gubernur adalah, bagaimana cara menangani masalah banjir Jakarta.

Saya sih sangat menggantungkan harapan kepada Pak Jokowi dan Basuki, yang menjadi pilihan masyarakat Jakarta mengemban amanah Gubernur, mampu menyelesaikan permasalahan pelik satu ini, Banjir Jakarta. Kalaupun belum terlihat pekan – pekan ini, minimal di tahun 2013 ini, Jokowi dan Basuki benar – benar berkomitmen untuk menyelesaikan permasalahan banjir ini sampai ke akar – akarnya, agar masyarakat yang mempercayai beliau berdua benar – benar tidak salah memilih pemimpin.

Namun sebenarnya saya tidak akan menguraikan lebih banyak tentang strategi penanganan Banjir Jakarta, atau tentang kronologi terjadinya banjir di Ibukota Indonesia ini, saya hanya ingin menyalurkan satu pendapat, yang diambil dari sebuah sintesa yang mendalam tentang satu kelompok yang disaat orang – orang berdebat soal banjir, atau masyarakat media lebih banyak berdiskusi sampai berbusa tentang menangani banjir, kelompok ini lebih dahulu melakukan langkah cepat tanggap membantu mengatasi masalah banjir. Meskipun dengan kesederhanaan dan keterbatasan yang di miliki, kelompok kecil yang tahun 2009 lalu hanya mendapatkan sekitar 8 % dukungan dari masyarakat Indonesia ini selalu konsisten dan terdepan dalam hal kepedulian kepada masyarakat, terkhusus menangani Banjir.

Kelompok ini kalau saya boleh bilang adalah Partai keadilan Sejahtera (PKS). Ya, Partai yang boleh di bilang paling banyak di bully oleh banyak kalangan, entah itu media massa, entah itu para politikus, mulai dari isu wahabi, isu tidak mau tahlilan, isu dunia internasional, yang  disaat Palestina di serang, banyak Kalangan justru mencibir kenapa PKS lebih mementingkan dunia internasional, dan terpaan isu lainnya, kini justru menjadi kelompok terdepan yang membantu mengatasi satu permasalahan besar Ibukota Negara, masalah banjir.

Tidak peduli dalam Pemilu 2009 lalu PKS di Jakarta kalah, atau dalam Pilgub lalu Jagoan PKS juga kalah, tetap tak menyurutkan kontribusi PKS mengatasi masalah Banjir. Jadi kalo bisa diibaratkan, mungkin semboyan PKS adalah, ada atau tidak adanya Pilgub, ada atau tidak adanya Pemilu, PKS akan selalu terdepat membantu rakyat. Bukankah ini menjadi satu ekspresi rasa nasionalisme yang sangat tinggi bagi sebuah Partai politik?

Coba, kalau teman – teman tidak percaya, lihat saja di berbagai situs pemberitaan PKS, seperti PKS Jakarta, PKS Jawa Tengah, atau yang lainnya, seperti web metrotvnews, banyak hal yang menguatkan bahwa PKS adalah Partai yang paling peduli terhadap masalah kerakyatan, salah satunya adalah banjir. Hal – hal kecil yang mungkin diluar nalar para pengamat politik, para pelaku politik, bahkan para pejabat public adalah, disaat mereka masih sibuk berdiskusi dan berdebat soal penanganan banjir, kader – kader PKS yang notabene masih muda – muda ini masuk ke gang – gang sempit, menyalurkan bantuan berupa nasi bungkus kepada warga yang terkena korban banjir. Atau para ibu – ibunya, dengan peralatan yang sederhana, membuat dapur darurat untuk memasak ala kadarnya untuk para korban banjir.

Yang lebih mengharukan lagi adalah kisah saat banjir di Semarang, belum lama ini, dimana ketika para kader PKS sebenarnya sudah sangat ingin membantu korban banjir dari segi logistik, namun apa daya kas Partainya tinggal sedikit dan tidak memungkinkan bagi mereka untuk menggunakan uang tersebut. Akhirnya merekapun melakukan saweran, patungan sebisanya untuk membelikan nasi bungkus, mie instan, dan makanan cepat saji lainnya, agar bisa berkontribusi membantu warga korban banjir yang membutuhkan pertolongan logistik.

Cerita di dua paragraf terakhir inilah yang mungkin sesuai dengan apa yang dimaksud oleh Dahlan Iskan, salah satu figur nasional kita, bahwa sudah banyak orang dan lembaga yang pinter ngomong di Indonesia, sehingga yang kita butuhkan sekarang adalah kerja dan kerja untuk Indonesia. Nah, oleh karena itu, PKS bisa dikategorikan lembaga yang demikian, selalu bekerja untuk Indonesia, sesuai jargon Partai ini.

PKS dalam sisi ini sudah mengaplikasikan konsep demokrasi yang sebenanrnya di negeri ini, yakni dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat. Di saat yang lainnya masih ngomong soal demokrasi dan nasionalisme hanya sebatas retorika bibir belaka, PKS telah selangkah lebih maju dalam menginternalisasikan konsep demokrasi dan nasionalisme untuk Indonesia. Demokrasi bagi PKS selain mengikuti secara struktural proses demokrasi formal dengan ikut Pemilu, berpartai politik, juga sekaligus secara kultural mengaplikasikan konsep demokrasi itu secara langsung dengan peduli dengan masyarakat. Coba perhatikan, selain mereka selalu konsisten membantu bencana di Indonesia, dari Banjir, Tsunami, gempa bumi, Gunung merapi, lihat saja tiap ada event tertentu, PKS ini selalu mengadapak kegiatan Pasar Murah, bazaar, atau sejenisnya.

Saya menyebut PKS ini adalah Partai yang unik, bukan hanya sekedar Partai, melainkan sebuah gerakan kultural yang mencoba mendudukkan makna demokrasi dan nasionalisme di Indonesia itu pada tempat yang sesungguhnya. Saya berharap sampai kapanpun, PKS tetap peduli kepada masyarakat.[]
 
Oleh: Dwi Purnawan Al-Munir, penulis buku Pacitan The Heaven Of Indonesia
 
Sumber: pkspiyungan.org 

Relawan PKS Terjun Langsung Sambangi Korban Banjir

Relawan PKS Membagikan Bantuan Kepada Warga
JAKARTA -- Masih banyaknya warga yang bertahan di rumah-rumah membuat Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berinisiatif mendatangi para korban banjir untuk memberikan bantuan.

Seperti Adi, kader PKS yang tinggal di bilangan Jagakarsa, bersama beberapa kader PKS lainnya mendatangi warga di Jl. Tohir RT 03 RW 05 Lenteng Agung, Kecamatan, Pasar Minggu, Jum'at (18/1).

Ia membagikan sarapan pagi kepada para korban banjir berupa bubur dan teh manis. Dalam sekejap, 300 bungkus bubur sudah dibagikan kepada warga.

"Alhamdulillah, PKS sudah mendirikan dapur umum. Ibu-ibunya memasak dan menyiapkan makanan untuk warga, sedangkan bapak-bapaknya mengantarkannya langsung pada warga," terang Adi.

PKS juga mendatangi langsung warga yang sedang sakit dan masih bertahan di rumah-rumah mereka. Sumi, kader PKS lainnya, berkeliling bersama seorang dokter di lokasi banjir Kebayoran Baru. Mereka berkeliling mengobati korban banjir yang umumnya menderita penyakit gatal-gatal serta batuk.

Ketua Bidang Lembaga Sosial PKS Jakarta Selatan, Ir. Rahadi, mengatakan PKS memang mengambil inisiatif untuk mendatangi warga. Karena, tidak seluruh daerah banjir terkena banjir tinggi sehingga warga masih bisa beraktifitas di rumah-rumah mereka.

"Meski banjir di daerah mereka tidak dalam, bagaimanapun mereka juga korban banjir yang perlu untuk ditolong. Sehingga, tidak ada kecemburuan sosial diantara para korban banjir karena tidak menerima bantuan," jelas Rahadi.


Sumber: republika.co.id

18 Januari 2013

Ini Dia 91 Penghargaan yang Diraih Gubernur Jabar Ahmad Heryawan

Zaman sekarang tergolong masih sulit untuk menemukan pejabat publik yang punya banyak prestasi. Tidak sedikit pemberitaan dan perbincangan di masyarakat yang mengopinikan bahwa pejabat publik tidak memiliki prestasi, dan kerjanya hanya mengejar jabatan, kekuasaan, serta harta. Terutama terkait harta, banyak kasus-kasus korupsi yang menjerat beberapa pejabat publik di negeri ini.

Namun Indonesia tidak perlu berkecil hati. Ternyata masih ada beberapa contoh teladan yang baik dari pejabat publik di negeri ini. Salah satu di antaranya yaitu dari Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan. Selama menjadi Gubernur Jabar, Ahmad Heryawan menerima banyak penghargaan atas prestasi-prestasinya. Tidak tanggung-tanggung, hingga berita ini diterbitkan, jumlah penghargaan yang diperoleh Ahmad Heryawan berjumlah 91 penghargaan, dan itu semua diraih selama 5 tahun menjabat. Penghargaan-penghargaan tersebut diraih baik sebagai pribadi Ahmad Heryawan maupun sebagai kepala daerah Gubernur Jawa Barat.
Berikut ini daftar penghargaan yang pernah diraih oleh Ahmad Heryawan:

TAHUN 2008
1. (1) Penghargaan Pemeringkatan e-Government Indonesia Tingkat Provinsi
[OPD Pengelola : Diskominfo Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh dari Depkominfo, atas prestasi dalam Provinsi Jawa Barat menduduki tiga besar Pemeringkatan E-Government Indonesia (PeGI).

2. (2) Penghargaan e-Government Award kategori Provinsi
[OPD Pengelola : Diskominfo Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh dari Warta EkonomiI, atas prestasi dalam bidang penyelenggaraan e-government tingkat Provinsi

3. (3) Penghargaan Adiupaya Puritama, Bali 31 Oktober 2008.
[OPD Pengelola : Dinas Pemukiman dan Perumahan Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Menteri Negara Perumahan Rakyat RI, Muhammad Yusuf Asy’ari di Bali. Atas prestasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam bidang pembinaan penyelenggaraan pengembangan perumahan dan pemukiman kategori Pemerintah Kabupaten Tahun 2008.

4. (4) Penghargaan Provinsi Kinerja Terbaik Peringkat Pertama dalam Bidang Jasa Konstruksi,
Jakarta 28 Nopember 2008.
[OPD Pengelola : Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto kepada Gubernur Jawa Barat di Jakarta. Atas prestasi dalam pencapaian kinerja terbaik peringkat pertama Bidang Jasa Konstruksi.

5. (5) Penghargaan Kamar Dagang dan Industri Pusat, Jakarta 21 Desember 2008
[OPD Pengelola : Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri, M.S. Hidayat kepada Gubernur Jawa Barat di JCC Jakarta. Atas prestasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam menjalin kemitraan dengan Kadin.

TAHUN 2009
6. (1) Penghargaan Infrastruktur Tingkat Nasional, 2009
[OPD Pengelola : Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh dari Kementeriaan Pekerjaan Umum, atas prestasi dalam pengelolaan jalan dan jembatan.

7. (2) Penghargaan BIDANG PERIKANAN BUDIDAYA
[OPD Pengelola : Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh dari Kementerian Kelautan dan Perikanan, atas prestasi dalam bidang Pembudidaya Ikan Pandawa.

8. (3) Penghargaan e-Government Award kategoriProvinsi
[OPD Pengelola : Diskominfo Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh dari Warta EkonomiI, atas prestasi dalam bidang penyelenggaraan e-government tingkat Provinsi.

9. (4) Juara Ke-3 Tingkat Nasional Komunikasi Pertunjukan Rakyat, Yogyakarta 2009
[OPD Pengelola : Diskominfo Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diberikan oleh Depkominfo pada kegiatan Pekan Informasi Nasional di Yogyakarta, Provinsi Jawa Barat mendapat juara ketiga untuk kegiatan komunikasi pertunjukan rakyat.

10. (5) Penghargaan Agro Inovasi Pengembangan Hortikultura, Jakarta 6 Agustus 2009
[OPD Pengelola : Dinas Pertanian Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Menteri Pertanian Anton Apriyantono di Jakarta. Atas prestasi Gubernur dalam pengembangan hortikultu ra di Provinsi Jawa Barat.

11. (6) Penghargaan Adiupaya Puritama, Jakarta 20 Agustus 2009
[OPD Pengelola : Dinas Pemukiman dan Perumahan Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Menteri Negara Perumahan Rakyat, Mohammad Yusuf Asy’ari kepada Gubernur Jawa Barat di ruang Birawa Komplek Bidakara Jakarta. Atas prestasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam bidang perumahan kategori Pembina Pemerintah Kota Metropolitan/Besar. Penghargaan ini diperoleh untuk kedua kalinya pada tahun 2009.

12. (7) Penghargaan Anugerah Aksara, Cilegon 8 September 2009
[OPD Pengelola :Dinas PendidikanProvinsiJawa Barat]
Penghargaan diserahkan olehMenteri Pendidikan Nasional,BambangSudibyo kepada GubernurJawa Barat di Cilegon Banten. Atas prestasi dalammemberantasbutaaksara di Jawa Barat.

13. (8) Penghargaan Daerah Berprestasi Kinerja Keuangan, Ekonomi dan Kesejahteraan,
Jakarta 2 November 2009.
[Biro Pengelola : Biro Keuangan Setda Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Menteri Keuangan Republik Indonesia Srimulyani Indrawati kepada Gubernur Jawa Barat di Jakarta. Penghargaan diberikan karena Pemerintah Provinsi Jawa Barat masuk kategori Daerah Berprestasi berdasarkan penilaian kinerja keuangan, ekonomi dan kesejahteraan.

14. (9) Penghargaan dari Kemensos RI, Bekasi 3 Desember 2009
[OPD Pengelola :Dinas SosialProvinsiJawa Barat]
Penghargaandiserahkan olehMenteriSosialRepublik Indonesia, DR H SalimSegaf Al Jufri kepada Gubernur Jawa Barat pada PeringatanHariInternasionalPenyandangCacat (HIPENCA) di Istana Wakil Presiden RI. Atas prestasi dalam mewujudkan kesamaan kesempatan  bagi penyandang cacat.

15. (10) Prestasi sebagai Salah Satu Provinsi Terbaik dalam Hal Integritas Pelayanan Publik,
Jakarta 22 Desember 2009
[Biro Pengelola : Biro Pemerintahan Umum Provinsi Jawa Barat]
Pengumuman predikat terbaik ini disampaikan oleh Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi, Mochammad Jasin di Jakarta. Atas prestasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam optimalisasi pencegahan korupsi pelayanan publik.

TAHUN 2010
16. (1) Penghargaan Infrastruktur Tingkat Nasional, 2010
[OPD Pengelola : Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat] Penghargaan diperoleh dari Kementeriaan Pekerjaan Umum, atas prestasi dalam pengelolaan jalan dan jembatan. 17. (2) Penghargaan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Terbaik, Tahun 2010
[OPD Pengelola : BPPT Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh dari BPKM RI, atas prestasi dalam bidang investasi.

18. (3) Penghargaan PRIMANIYARTA
[OPD Pengelola : BKPPMD ProvinsiJawa Barat]
Penghargaan diperoleh atas prestasi dalam Program Pengembangan dan Peningkatan Ekspor Jawa Barat, untuk eksportir berkinerja, pembangunan merk global dan ekonomi kreatif.
 
19. (4) Penghargaan Sebagai Regional Champion, Jakarta 19 Februari 2010
[OPD Pengelola : BKPPMD Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diberikan oleh Kementerian Penanaman Modal/Kepala BKPM RI di Jakarta. Atas prestasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat sebagai penggerak dan capaian target investasi terbaik pada Tahun 2009.

20. (5) Penghargaan Pembina Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Terbaik,
Jakarta 27 Mei 2010
[OPD Pengelola :DisnakertransProvinsiJawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi RI, Muhaimin Iskandar di Jakarta. Atas prestasi Gubernur Jawa Barat dalam keberhasilan membina iklim kerja yang sehat dan selamat di Jawa Barat Tahun 2010.

21. (6) Juara MTQ Nasional, Bengkulu 12 Juni 2010
[BiroPengelola :Biro Yansos SetdaProvinsiJawa Barat]
Provinsi Jawa Barat keluar sebagai juara umum dalam Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-23 di Bengkulu. Jawa Barat meraih 9 medali emas, 6 perak, dan 2 Perunggu, dengan jumlah nilai 65. Jawa Barat unggul pada cabang Hifzil Qur’an dengan memperoleh 4 emas, 1 emas Golongan 10 Juz Putra, 2 emas Golongan 20 Juz putra putri, dan 1 emas di golongan 30 juz putra.

22. (7) Penghargaan Lencana Dharma Bakti, Cibubur 14 Agustus 2010
[Organisasi Pengelola :Kwartir DaerahJawa Barat]
Penghargaan diberikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sebagai Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka di Cibubur. Lencana Dharma Bakti diberikan kepada Gubernur atas jasa dan sumbangannya bagi perkembangan Gerakan Pramuka dan gerakan kepramukaan di dunia.

23. (8) Penghargaan Bidang KB, Manggala Karya Kencana, 10 November 2010
[OPD Pengelola :Badan Pemberdayaan Perempuan dan KBProvinsiJawa Barat]
Penghargaan diberikan oleh Kepala Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). Atas jasa-jasa yang sangat menonjol dalam menggerakkan peran serta masyarakat untuk mencapai keberhasilan Program KB Nasional.

24. (9) Penghargaan Ksatria Bakti Husada, Jakarta 12 November 2010
[OPD Pengelola :Dinas KesehatanProvinsiJawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Menteri Kesehatan RI, Endang Rahayu Sedyaningsih di Jakarta. Penghargaan ksatria Bakti Husada diberikan kepada individu yang dengan sukarela telah menyumbang tenaga, pikiran dan pengetahuannya di dalam mengembangkan program kesehatan.

25. (10) Penghargaan Mitra Bakti Husada, 12 November 2010
[OPD Pengelola :Dinas KesehatanProvinsiJawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Menteri Kesehatan RI kepada individu, kelompok/lembaga dalam bidang pengembangan program kesehatan.

26. (11) Penghargaan LPSE JABAR TERBAIK NASIONAL, Balikpapan 23 November 2010
[OPD Pengelola : Diskominfo Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diberikan oleh Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) di Balikpapan, Kalimantan Timur. Atas prestasi sebagai penyelenggara lelang secara elektronik terbaik Tingkat Nasional Tahun 2010.

27. (12) Penghargaan Presiden Bidang Pertanian, 3 Desember 2010
[OPD Pengelola : Dinas Pertanian Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Jakarta. Atas prestasi Gubernur Jawa Barat dalam meningkatkan sektor pertanian.

28. (13) Penghargaan Adibakti Mina Bahari, Balikpapan 13 Desember 2010
[OPD Pengelola : Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan RI tsb diserahkan oleh Wakil Presiden Boediono di Balikpapan, Kalimantan Timur. Atas prestasi Jawa Barat dalam meraih Juara Umum meraih 5 kategori Bidang Perikanan Budidaya, Bidang Perikanan Tangkap, Bidang Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan serta Bidang Pengawasan.

TAHUN 2011
29. (1) Penghargaan BKN Award
[OPD Pengelola : BKD Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh atas prestasi Pemerintah Provnsi Jawa Barat dal am Pengelola Manajemen Kepegawaian Terbaik Tahun 2011.

30. (2) Penghargaan LPSE PROVINSI TERBAIK, 2011
[OPD Pengelola : Diskominfo Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diberikan oleh Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP). Atas prestasi sebagai penyelenggara Paket Lelang Terbanyak Semester I dan II Tahun 2011.

31. (3) Penghargaan Infrastruktur Tingkat Nasional, 2011
[OPD Pengelola : Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh dari Kementeriaan Pekerjaan Umum, atas prestasi dalam mengatasi kemacetan dan kemantapan jalan dengan pembangunan infrastruktur kebinamargaan di Jawa Barat.

32. (4) Penghargaan Penyusun Proposal Terbaik Mobile Pusat Layanan Internet Kecamatan
(MPLIK)
[OPD Pengelola : Diskominfo Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh dari Kemenkominfo dalam penyusunan proposal MPLK.

33. (5) Penghargaan sebagai BAZDA Provinsi Terbaik.
[OPD Pengelola :BAZDAProvinsiJawa Barat]
Penghargaan diperoleh dari BAZNAS atas prestasi dalam Manajemen Pengelolaan Zakat.

34. (6) Penghargaan Adibaktitani
[OPD Pengelola : Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan tersebut diperoleh atas prestasi di bidang Peternakan.

35. (7) Penghargaan Upakarti Pengembangan IKM.
[OPD Pengelola : Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh atas prestasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat dibidang Jasa Pengabdian, Jasa Kepeloporan, Jasa Kepedulian, dan IKM Modern.

36. (8) Penghargaan Indonesia Good Design Selection (IDGS).
[OPD Pengelola : Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh atas prestasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat dibidang Desain Terbaik untuk lima perusahaan (alatmusik, kerajinan, fashion dan accessories, serta furniture), Penghargaanbagi UKM dalamrangka “PANGAN AWARD” untukkategoridiversifikasiproduk, kreasikemasanmenarik, inovasiprodukdanbahanbaku

37. (9) Penghargaansebagai Provinsi Produsen Padi Terbesar Tingkat Nasional
[OPD Pengelola : Dinas Pertanian Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan tersebut diperoleh atas prestasi pencapaian produksi padi sebesar 11.322.681 Ton GKG.

38. (10) Penghargaan Enterpreneurship Development, Jakarta 2 Februari 2011
[OPD Pengelola : Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Menteri Koperasi dan UKM di Jakarta. Atas prestasi Gubernur Jawa Barat sebagai kepala daerah terbaik dalam pengembangan kewirausahaan.

39. (11) Rekor Muri Kendaraan Terbanyak Uji Emisi Gas Buang, Bandung, 21 april 2011
[OPD Pengelola : BPLHD Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Direktur Museum Rekor Indonesia (MURI) kepada Gubernur Jawa Barat di Bandung. Atas prestasi memecahkan rekor MURI untuk kendaraan terbanyak yang mengikuti uji emisi gas buang, total 1.089 kendaraan dalam waktu 6 jam.

40. (12) Anugerah Pangripta Nusantara, Jakarta 28 april 2011
[OPD Pengelola : Bappeda Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan dari Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas diserahkan oleh Presiden RI, Susilo Bambang Yudhoyono kepada Gubernur Jawa Barat di Jakarta. Atas prestasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam melaksanakan perencanaan pembangunan terbaik dan dinilai sukses meningkatkan kualitas perencanaan pembangunan Daerah.

41. (13)Juara Ke-3,Perlombaan Pertunjukan Kesenian sebagai Media Informasi, 19 Mei 2011
[OPD Pengelola : Diskominfo Provinsi Jawa Barat]
Kontingen Jawa Barat terpilih menjadi juara ke-3 Perlombaan Pertunjukan Kesenian sebagai Media Informasi pada acara Pekan Informasi Nasional (PIN)

42. (14)Penghargaan Pengelolaan Sumber Daya Genetik Hewan, Kaltim 23 Juni 2011
[OPD Pengelola : Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian RI atas prestasi di bidang pengelola sumber daya genetik hewan.

43. (15) Anugerah Bhawa Sasana Desa, Cirebon 9 Mei 2011
[Biro Pengelola : Biro Hukum dan HAM Setda Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Menteri Hukum dan HAM, Patrialis Akbar kepada Gubernur Jawa Barat di Cirebon. Atas prestasi Gubernur Jawa Barat dalam membina dan mengembangkan 60 Desa atau Kelurahan untuk sadar hukum. Hal inimenunjukan bahwa Jawa Barat merupakan wilayah yang prosentase kesadaran hukumnya tertinggi di Indonesia.

44. (16) Penghargaan Inclusife Education Award, Manado 12 september 2011
[OPD Pengelola : Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Perwakilan Kementrian Pendidikan Nasional pada pembukaan ajang Olimpiade Sains Nasional (OSN) X di Manado, Sulawesi Utara. Atas prestasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam pelaksanaan pendidikan inklusif (penyandang ketunaan). Pemberian penghargaan bagi anak dengan kebutuhan khusus ini didukung USAID.

45. (17) Adiupaya Puritama, Jakarta 22 September 2011
[OPD Pengelola : Dinas Pemukiman dan Perumahan Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Menteri Negara Perumahan Rakyat (Menpera), Soeharso Monoarfa kepada Gubernur Jawa Barat di Jakarta. Atas prestasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam membina penyelenggaraan perumahan dan kawasan permukiman untuk skala kota menengah/kecil tahun 2011.

46. (18) Ganesa Prajamanggala Bakti Adi Utama, Bandung 23 September 2011.
[OPD Pengelola : Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Rektor Institut Teknologi Bandung (ITB) kepada Gubernur Jawa Barat di Bandung. Atas jasa dan pengabdian dalam pembangunan dan pengembangan Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Seni di Jawa Barat dan ITB.

47. (19) Penghargaan Anugrah Media Humas, 27 Oktober 2011
[Biro Pengelola : Biro Humas, Protokol dan Umum Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh dari Bakohumas Nasional, atas prestasi juara umum kategori penerbitan majalah internal, plakat dalam bentuk angklung dan kategori laporan.

48. (20) Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik, Surabaya 8 November 2011
[Lembaga Pengelola : Komisi Informasi Publik Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh dari Komisi Informasi Pusat atas prestasi Pemerintah Provnsi Jawa Barat dalam pelaksanaan keterbukaan informasi kepada publik.

49. (21) Penghargaan PeGI Tahun 2011 Tingkat Provinsi, Jakarta 9 Nopember 2011
[OPD Pengelola : Diskominfo Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh dari Kementerian Kominfo dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kominfo, untuk tingkat Provinsi, Provinsi Jawa Barat menduduki peringkat pertama

50. (22) Penghargaan Swasti Saba, 11 November 2011
[OPD Pengelola :Dinas KesehatanProvinsiJawa Barat]
Penghargaan diperoleh dari Kementeriaan Kesehatan RI, atas jasa pembinaan Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam bidang SDM Kesehatan.

51. (23) Penghargaan Manggala Karya Bhakti Husada Arutala, 12 November 2011
[OPD Pengelola :Dinas KesehatanProvinsiJawa Barat]
Penghargaan diperoleh dari Kementeriaan Kesehatan RI, dalam hal menggerakkan dan memberdayakan masyarakat untuk hidup sehat.

52. (24) Doktor Honouris Causa dari Youngsan University Korea Selatan, 15 November 2011
[OPD Pengelola :Dinas PendidikanProvinsiJawa Barat]
Pemberian gelar Doktor Honoris Causa kepada Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan diserahkan oleh Rektor Youngsan University di Korea Selatan. Atas apresiasi Gubernur Jawa Barat dalam pembangunan infrastruktur, usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), dan pendidikan, yang dinilai semakin membaik.

53. (25) Penghargaan Adibakti Tani, Jakarta 29 November 2011
[OPD Pengelola : Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Wakil Menteri Pertanian RI atas prestasi di bidang Pertanian.

54. (26) Penghargaan CSR For Indonesia Sustainability Summit and Award 2011,
Bali 8Desember 2011
[OPD Pengelola : Bappeda Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diberikan oleh La Tofi pendiri La Tofi School of CSR di Ubud Bali. Atas prestasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam keberhasilan penyelenggaraan CSR Tahun 2010.

55. (27) Adibakti Mina Bahari, Dumai Riau 11 desember 2011
[OPD Pengelola : Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Wakil Presiden RI, Boediono kepada Gubernur Jawa Barat di Dumai Riau. Atas prestasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat sebagai juara umum dalam meningkatkan produksi perikanan melalui Program GEMAR dan Program GAPURA.

56. (28) Satya Lencana Kebaktian Sosial, Yogyakarta 19 Desember 2011
[OPD Pengelola :Dinas SosialProvinsiJawa Barat]
Penghargaan satya lencana diserahkan oleh Wakil Presiden Boediono mewakili Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Kompleks Pelataran Candi Prambanan Yogjakarta. Atas prestasi Gubernur Jabar dalam pelaksanaan program kesetiakawanan sosial di Jawa Barat.

57. (29) Anugerah Parahita Ekapraya Pratama, Jakarta 22 Desember 2011
[OPD Pengelola :Badan Pemberdayaan Perempuan dan KB ProvinsiJawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Presiden Republik Indonesia,Susilo Bambang Yudhoyono di Balai Kartini Jakarta. Atas prestasi keberhasilan dan berkontribusi nyata Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam mendukung penerapan dan pelaksanaan pengarusutamaan gender (PUG), pemberdayaan perempuan (PP), perlindungan anak (PA), serta upaya pemenuhan hak anak.

58. (30) Transmigration Award, Jakarta 28 Desember 2011
[OPD Pengelola :DisnakertransProvinsiJawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Menteri Koordinasi BidangKesejahteraan Rakyat di Hotel Bidakara Jakarta. Atas prestasiPemerintah Provinsi Jawa Barat dalam memberikanperhatiankhusus terhadapperkembangantransmigrasidariwaktukewaktu.

TAHUN 2012
59. (1) Anugerah Tokoh Perubahan Republika 2011, Jakarta 17 April 2012
[Republika ]
Anugerah Tokoh Perubahan Republika 2011 diserahkan oleh Komisaris Utama PT. Republika Mandiri, Adi Sasono kepada Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan di Djakarta Theatre Building Lt 2, Jakarta. Tokoh nasional lainnya yang mendapatkan penghargaan serupa, yakni Hatta Rajasa, Amran Nur, Abdullah Syukri Zarkasyi, dan Heppy Trenggono

60. (2) Anugerah Perencanaan Terbaik PANGRIPTA NUSANTARA 2012: Provinsi Terbaik I,
Jakarta 25April 2012
[OPD Pengelola : Bappeda Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan dari Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas diserahkan oleh Menteri PPN/Bappenas di Hotel Bidakara Jakarta. Atas prestasi Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah tahun 2012.

61. (3) Penghargaan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), Jakarta 25 April 2012
[OPD Pengelola :Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan disampaikan oleh Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi di gedung Smesco Jakarta. Pemerintah Provinsi Jawa Barat dinilai berhasil dalam melakukan pembinaan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) kepada perusahaan-perusahaan yang ada di Jawa Barat

62. (4) Penghargaan Provinsi Dengan Kinerja Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Terbaik
Tahun 2011, Jakarta 16 Mei 2012
[OPD Pengelola : Biro Administrasi Perekonomian Setda Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diserahkan oleh Menteri Koodinator Bidang Perekonomian pada pembukaan Rapat Kordinasi Nasional (Rakornas) III TPID (Tim Pengendali Inflasi Daerah) tahun 2012, di Hotel Grand Sahid Jaya Jakarta.

63. (5) Opini BPK RI: Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), Bandung 28 Mei 2012
[OPD Pengelola : Biro Keuangan Setda Provinsi Jawa Barat]
Penilaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) disampaikan oleh BPK RI dalam acara Sidang Paripurna DPRD Provinsi Jawa Barat. Penilaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) diperoleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk hasil pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun 2011.

64. (6) Penghargaan Satyalancana Wira Karya Bidang Kependudukan dan Keluarga Berencana,
Mataram 30 Juni 2012
[OPD Pengelola :Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana ProvinsiJawa Barat]
Penghargaan disematkan langsung oleh Wakil Presiden RI pada acara puncak peringatan Hari Keluarga ke-XIX tingkat Nasional tahun 2012 di eks Bandara Selaparang Kota Mataram Nusa Tenggara Barat.Penghargaan tersebut diberikan kepada Pemerintah Daerah yang telah berperan secara aktif dan dipandang berhasil di tingkat nasional menyukseskan program kependudukan dan keluarga berencana.

65. (7) PenghargaanBagi Gubernur atas Komitmen Terhadap Pengembangan Penyuluhan
PertanianTingkat Provinsi Tahun 2012, Lampung 30 Juni 2012
[OPD Pengelola : Dinas Pertanian Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan atas komitmennya terhadap penyuluhan pertanian sebagai Gubernur Peduli Pengembangan Penyuluhan Pertanian. Penganugrahan penghargaan tersebut diserahkan oleh Mentan DR. Ir. Suswono, MMA pada acara puncak Jambore Penyuluhan (Temu Teknis dan Temu Karya Penyuluh Pertanian) se-Indonesia 2012 pada 30 Juni 2012 di Lapangan Mulyo Jati, Kecamatan Metro Barat, Kota Metro, Provinsi Lampung.

66. (8) Penghargaan Wanasara, Jakarta 4 Juli 2012
[OPD Pengelola : Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan diperoleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat atas komitmennya dalam peningkatan gizi masyarakat melalui protein hewani yang dikenal dengan kampanye SDTI (Susu, Daging, Telur dan Ikan) yang disampaikan oleh Menteri Pertanian RI DR. Ir. Suswono, MMA pada acara pembukaan Indo Livestock Ekspo and Forum Tahun 2012 di JCC Senayan Jakarta.

67. (9) Satyalencana Pembangunan Bidang Koperasi, Palangkaraya 12 Juli 2012
[OPD Pengelola : Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah Provinsi Jawa Barat]
Penghargaan tersebut diberikan oleh Presiden pada acara Peringatan Hari Koperasi Ke-65 Tingkat Nasional di Palangkaraya Kalimantan Tengah. Gubernur Jawa Barat menerima Penghargaan tersebut karena dinilai berperan besar dalam pemberdayaan KUMKM di Jawa Barat.

68. (10) Juara Ke-2 Tingkat Nasional , Perlombaan Media Pertunjukan Rakyat, Menado 22 Mei 2011
[OPD Pengelola : Diskominfo Provinsi Jawa Barat]
Kontingen Jawa Barat terpilih menjadi juara ke-2 Tingkat Nasional Perlombaan Media Pertunjukan Rakyat pada acara Pekan Informasi Nasional (PIN) di Kota Menado Sulawesi Utara.

69. (11) Penghargaan Adi Karya Bhakti Praja (AKBP) Tahun 2012, Jakarta 14 Agustus 2012
[Biro Pengelola : Biro Pemerintahan Umum Setda Jawa Barat]
Kelurahan Subangjaya, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, berhasil meraih gelar juara pertama Lomba Kelurahan Tingkat Nasional Tahun 2012 dari Kementerian Dalam Negeri. Penghargaan diserahkan oleh Sekjen Kemendagri Dra. Diah Anggraeni di Hotel Redtop Jakarta.

70. (12) PENGHARGAAN LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH, JAKARTA 11 SEPTEMBER 2012
( Biro Pengelola : Biro Keuangan Setda Jawa Barat )
Jawa Barat dianggap berhasil menyusun dan menyajikan laporan keuangan daerah dengan capaian standar tertinggi dalam akuntansi dan pelaporan keuangan daerah. Penghargaan diserahkan langsung oleh Wakil Presiden RI kepada Gubernur Jawa Barat dalam acara Rakernas Akuntansi dan Pelaporan Keuangan Pemerintah tahun 2012 di Gedung Dhanapala kantor Pusat Kementrian Keuangan Republik Indonesia.

71. (13) PENGHARGAAN “ SISTEM RESI GUDANG AWARD “ TAHUN 2012, SURABAYA 20 SEPTEMBER 2012
( OPD Pengelola : Dinas Perindustrian dan Perdagangan )
Penghargaan diperoleh dari Kementrian Perdagangan RI atas dukungan pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam pelaksanaan Sistem Resi Gudang di wilayah Jawa Barat. Penghargaan diserahkan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI

72. (14) JUARA KE-2 PEKAN OLAHRAGA NASIONAL XVIII, PEKAN BARU 22 SEPTEMBER 2012
( OPD Pengelola : Dinas Olahraga dan Pemuda Provinsi Jawa Barat )
Jawa Barat telah berhasil memperoleh tatal 279 medali, yang merupakan akumulasi dari 99 medali emas, 79 medali perak dan 101 medali perunggu. Atas perolehan tersebut Jawa Barat menempati juara ke-2 PON ke XVIII

73. (15) PENGHARGAAN KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK TAHUN 2012 TERBAIK KE-1 PELAKSANAAN UU NO.14 TAHUN 2008 PASAL 9, JAKARTA 28 SEPTEMBER 2012
( Lembaga Pengelola : Komisi Informasi Publik Provinsi Jawa Barat )
Jawa Barat telah menerima penghargaan Nasional KIP tahun 2012 terbaik ke-1 pelaksanaan UU No.14 tahun 2008 pasal 9. Penghargaan lansung diserahkan oleh Wakil Presiden RI pada tanggal 28 September 2012 di Istana Wakil Presiden RI.

74. (16) PENGHARGAAN KETERBUKAN INFORMASI PUBLIK TAHUN 2012 TERBAIK KE-1 PELAKSANAAN UU NO.14 TAHUN 2008 PASAL 11, JAKARTA 28 SEPTEMBER 2012
( Lembaga Pengelola : Komisi Informasi Publik Provinsi Jawa Barat )
Jawa Barat telah menerima penghargaan Nasional KIP tahun 2012 terbaik ke-1 pelaksanaan UU No.14 tahun 2008 pasal 11. Penghargaan lansung diserahkan oleh Wakil Presiden RI pada tanggal 28 September 2012 di Istana Wakil Presiden RI.

75. PENGHARGAAN ADIUPAYA PURITAMA KATEGORI TERBAIK PEMBINA KABUPATEN, JAKARTA 5 OKTOBER 2012
(OPD Pengelola : Diskimrum Provinsi Jawa Barat )
Jawa Barat telah meraih penghargaan dari Menteri Kementrian Rakyat RI atas upaya pembinaan kepada Kabupaten dalam hal pengelolaan pemukiman , penghargaan diserahkan langsung oleh Menteri Perumahan Rakyat RI di Hotel Bidakara Jakarta.

76. PENGHARGAAN ADIUPAYA PURITAMA KATEGORI TERBAIK PEMBINA KOTA MENENGAH / KECIL, JAKARTA 5 OKTOBER 2012
(OPD Pengelola : Diskimrum Provinsi Jawa Barat )
Jawa Barat telah meraih penghargaan dari Menteri Kementrian Rakyat RI atas upaya pembinaan kepada Kota Menengah / Kecil di Jawa barat dalam hal pengelolaan pemukiman , penghargaan diserahkan langsung oleh Menteri Perumahan Rakyat RI di Hotel Bidakara Jakarta.

77. PENGHARGAAN ADIUPAYA PURITAMA KATEGORI TERBAIK PEMBINA KOTA METROPOLITAN, JAKARTA 5 OKTOBER 2012
(OPD Pengelola : Diskimrum Provinsi Jawa Barat )
Jawa Barat telah meraih penghargaan dari Menteri Kementrian Rakyat RI atas upaya pembinaan kepada Kota Metropolitan di Jawa barat dalam hal pengelolaan pemukiman , penghargaan diserahkan langsung oleh Menteri Perumahan Rakyat RI di Hotel Bidakara Jakarta.

78. PIAGAM PENGHARGAAN TOKOH PEMBINA WARGA BINAAN PEMASYARAKATAN, KARAWANG 8 OKTOBER 2012
( Biro Pengelola : Biro Hukum dan Ham Setda Provinsi Jawa Barat
Penghargaan khusus kepada Gubernur Jawa Barat atas dorongan serta partisipasi Gubernur Jawa Barat sebagai pembina warga binaan pemasyarakatan ( WBP ) lapas dan rutan di wilayah Provinsi Jawa Barat. Piagam penghargaan diberikan langsung oleh Menteri Hukum dan Ham RI pada acara Lounching Program Unggulan WBP di lapas Karawang Provinsi Jawa Barat.

79. PENGHARGAAN KHUSUS LA TOFI SCHOOL OF CSR TAHUN 2012, JAKARTA 8 OKTOBER 2012
( OPD Pengelola : Bappeda Provinsi Jawa Barat )
Penghargaan khusus kepada Gubernur Jawa Barat atas jasa mengembangkan kemitraan strategis dengan perusahaan dalam forum CSR Jawa Barat. Penghargaan diserahkan secara langsung oleh La Tofi School of CSR kepada Gubernur Jawa Barat, bertempat di Gedung Negara Pakuan Bandung, 12 Oktober 2012

80. PENGHARGAAN PENGABDI KURSUS DAN PELATIHAN, 27 OKTOBER 2012
( OPD Pengelola : Dinas Pendidikan Jawa Barat )
Penghargaan khusus kepada Gubernur Jawa Barat dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Prof.Dd.Ir Mohammad Nuh DEA atas prestasi sebagai pengabdi kursus dan pelatihan tahun 2012

81. JUARA I ANUGERAH MEDIA HUMAS 2012 KATEGORI LAPORAN KERJA HUMAS, 6 NOVEMBER 2012
( OPD Pengelola : Diskominfo Provinsi Jawa Barat )
Penghargaan diserahkan oleh Ketua Bakohumas Pusat bertempat di Hotel Aston Makasar Sulawesi Selatan, 6 November 2012 pada acara Pertemuan Tahunan Bakohumas Nasional.

82. JUARA II ANUGERAH MEDIA HUMAS 2012 KATEGORI PELAYANAN INFORMASI MELALUI WEBSITE, 6 NOVEMBER 2012
( OPD Pengelola : Diskominfo Provinsi Jawa Barat )
Penghargaan diserahkan oleh Ketua Bakohumas Pusat bertempat di Hotel Aston Makasar Sulawesi Selatan, 6 November 2012 pada acara Pertemuan Tahunan Bakohumas Nasional

83. JUARA UMUM ANUGERAH MEDIA HUMAS 2012 KATEGORI PEMDA PROVINSI / KABUPATEN / KOTA, 6 NOVEMBER 2012
( OPD Pengelola : Diskominfo Provinsi Jawa Barat )
Penghargaan diserahkan oleh Ketua Bakohumas Pusat bertempat di Hotel Aston Makasar Sulawesi Selatan, 6 November 2012 pada acara Pertemuan Tahunan Bakohumas Nasional

84. PENGHARGAAN KEPADA LPSE JAWA BARAT UNTUK KATEGORI SERVICE INNOVATION, 9 NOVEMBER 2012
( OPD Pengelola : LPSE Jawa Barat )
Penghargaan tersebut diserahkan oleh Kepala LKPP, Agus Rahardjo kepada Kepala Balai LPSE Provinsi Jawa Barat, Ika Mardiah pada kegiatan Rapat Koordinasi Nasional ke-8 LPSE di Mall Taman Palem, Jakarta, Jumat (9/11) .

85. PENGHARGAAN LAYANAN PERIZINAN INVESTASI, 12 NOVEMBER 2012
( OPD Pengelola : BKPPMD Jawa barat )
Jawa Barat berhasil meraih Penghargaan Penyelenggaraan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu di Bidang Penanaman Modal (PTSP-PM).
Penghargaan tersebut dianugerahkan, senin ( 12/11 ) di Kantor Badan Koordinasi Penanaman Modal RI.

86. PENGHARAGAAN UPAYA PENINGKATAN KESEJAHTERAAN SOSIAL ( UPPKS ) PENYANDANG DISABILITAS KATEGORI PEMERINTAH, JAKARTA 3 DESEMBER 2012
( OPD Pengelola : Dinas Sosial Pemerintah Provinsi Jawa Barat )
Jawa Barat berhasil meraih Penghargaan Upaya Peningkatan Kesejahteraan Sosial ( UPPKS ) penyandang Disabilitas kategori Pemerintah dari Kementrian Sosial RI. Penghargaan diserahkan oleh Menteri Sosial RI pada acara Hari Internasional Penyandang Disabilitas pada hari Senin 3 Desember 2012 di TMII Jakarta.

87. PENGHARGAAN PEKERJAAN UMUM PERINGKAT TERBAIK I BIDANG PENYELENGGARAAN PENATAAN RUANG, JAKARTA 3 DESEMBER 2012
( OPD Pengelola : Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat )
Jawa Berhasil meraih penghargaan Pekerjaan Umum Peringkat terbaik I Bidang Penyelenggaraan Penataan Ruang dari Kementrian Pekerjaan Umum RI. Penghargaan diserahkan oleh Menteri Pekerjaan Umum RI pada acara Malam Penghargaan Pekerjaan Umum Tahun 2012 di Kementrian PU jakarta, senin 3 desember 2012

88. PENGHARGAAN PEKERJAAN UMUM PERINGKAT TERBAIK II BIDANG BINA MARGA, JAKARTA 3 DESEMBER 2012
( OPD Pengelola : Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat )
Jawa Berhasil meraih penghargaan Pekerjaan Umum Peringkat terbaik II Bidang Bina Marga dari Kementrian Pekerjaan Umum RI. Penghargaan diserahkan oleh Menteri Pekerjaan Umum RI pada acara Malam Penghargaan Pekerjaan Umum Tahun 2012 di Kementrian PU jakarta, senin 3 desember 2012

89. PENGHARGAAN SYARIAH AWARD 2012, BANDUNG 9 DESEMBER 2012
( OPD Pengelola : Administrasi Perekonomian )
Bank Indonesia dan Perbankan Syariah memberikan Penghargaan kepada Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan atas kontribusi nyata mendorong pertumbuhan industri perbankan syariah di Jawa Barat.

90. PENGHARGAAN ADHIKARYA PANGAN NUSANTARA TAHUN 2012, 14 DESEMBER 2012
( OPD Pengelola : Dinas Pertanian Provinsi Jawa Barat )
Jawa Barat berhasil meraih penghargaan Adhikarya Pangan Nusantara kategori Pembina Ketahanan pangan Provinsi. Penghargaan diserahkan oleh Presiden RI kepada Gubernur Jawa Barat di Istana Negara Jakarta, Jumat 14 Desember 2012

91. PENGHARGAAN ANUGERAH PARAHITA EKAPRAYA TAHUN 2012, SELASA 18 DESEMBER 2012
( OPD Pengelola : BPPKB Provinsi Jawa Barat )
Jawa Barat berhasil meraih penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya yang diserahkan oleh Presiden RI kepada Gubernur Jawa Barat pada acara peringatan hari Ibu ke-84 di Gedung Smesco jakarta, Selasa 18 Desember 2012.

Sumber: dakwatuna.com